9 Makanan Bangka yang wajib anda coba


Sudah pernah ke bangka gan? kalo udah? pernah nyobain makanan bangka? apa pendapat agan?
kalo belom yuk mari cobain siapa tahu kecanduan.hehe. Saya akan berbagi beberapa makanan khas bangka belitung, sekedar informasi ya, bukan bagi-bagi makanannya :D . Info ini saya rangkum dari berbagai sumber, semoga mereka yang sudah mau berbagi mendapatkan pahala yang setimpal. Aamiin

1. Lempah Kuning
Masakan lempah yang isinya ikan dengan kuah berbumbu. Kuah lempah ini berwarna kuning dan biasanya ditambahkan dengan irisan nanas untuk menambah cita rasa biasanya juga dikenal dengan Lempah Nanas. Sekarang Lempah kuning semakin berkembang dan tidak hanya ikan yang bisa menjadi bahan pokok, bisa daging ayam dan daging sapi.
(Sumber Gambar : visitbangkabelitung.com)



2. Lempah Darat
Lempah daret ini merupakan lempah sayur-sayuran yang berasal dari darat seperti keladi, dan bahan lainnya. Kuah lempah ini berbumbu rempah-rempah ditambah dengan terasi untuk memperkuat rasa.
(Sumber Gambar : zonabangkabelitung.com)

3. Rusip
makanan yang terbuat dari bahan dasar ikan teri yang difermentasikan dalam pot atau guci dengan garam, dan disajikan dengan bumbu-bumbu dapur seperti irisan bawang, cabe, perahan jeruk sambal terasa nikmat jika dilahap dengan lalapan sayur seperti timun, pucuk ubi, dan lain-lain.
(Sumber Gambar : Tribunnews.com)

4. Kecalo
Merupakan udang rebon yang difermentasi, tidak jauh beda dengan rusip, tetapi kecalo memiliki rasa yang lebih asin, jadi kurang dianjurkan untuk yang mengidap tensi darah tinggi.
(Sumber gambar : forum.indowebster.com)

5. Sembelingkung (Abon Ikan)
Sejenis abon pada umumnya, tetapi abon ini terbuat dari ikan atau udang. Untuk mencobanya Abon ini bisa ditemukan di toko oleh-oleh khas bangka, seperti Toko LCK
(Sumber Gambar : Toko LCK)

























6. Martabak Bangka (Hok Lo Pan)
Kue yang dibuat menggunakan tepung terigu, diolesi dengan mentega, ditaburi coklat butir campur kacang tanah dan wijen, atau Keju parut campur wijen, kemudian diberikan susu kental manis. Seiring berjalannya waktu, Hok lo Pan semakin berkembang dengan berbagai variasi rasa, tidak hanya sebatas coklat, kacang tanah dan wijen.

7. Kemplang
Terbuat dari udang atau ikan yang dibuat menjadi empek-empek yang diiris tipis, kemudian dijemur hingga kering. Ada yang digoreng, ada yang dipanggang, ada juga yang digoreng pasir. Dan dimakan menggunakan sambal. Bisa di temukan di Toko Oleh-oleh khas Bangka BTS di Jl. Jend. Sudirman.
(Sumber Gambar : Wikipedia)



8. Otak-otak
Terbuat dari ikan, untuk hal ini saya membicarakan otak-otak yang dipanggang dan ditutupi dengan daun pisang dinikmati dengan cuka atau sambal khas bangka. Agan bisa mencobanya di Warung Otak-otak Ase Jl. Kampung Bintang atau Warung Otak-otak Amui di Jl. Melintas
(Sumber Gambar : Food.detik.com)

9. Getes (Kretek)
Bukan kretek rokok ya, makanan ini seperti kempelang yang terbuat dari ikan, tetapi dibentuk bulat atau silinder dan tidak menggunakan sambal. Bisa ditemukan di Toko LCK oleh-oleh khas Bangka.
(Sumber Gambar : indonesiakaya.com)

Demikian ulasan mengenai makanan khas bangka. Selamat mencari dan selamat mencoba :)

3 komentar:

  1. ^^ Martabak Bangka diluar bangka harganya mahal euy, terimakasih kunjungannya :)

    BalasHapus
  2. kalau lihat makanan yang berkuah buat ngiler aja,,jadi pengen nyoba makanan khas belitung

    BalasHapus

 
//